Powered by Blogger.

Thursday, June 27, 2013

KEPRIBADIAN DILIHAT DARI CARA DUDUK

KEPRIBADIAN ANDA DILIHAT DARI CARA DUDUK ANDA
  1. duduk agak santai dan ringan di bagian depan kursi. punya pendirian teguh, berkemauan keras dan tidak mudah putus asa, realistis, selalu aktif, agresif dan tidak suka menunggu dan berdiam diri. cocok dibidang penjualan atau pemasaran.
  2. duduk agak dalam di kursi dengan kaki terbuka. senang bergaul, banyak teman, suka membantu orang yang lagi kesusahan, mudah didekati tapi sulit dipahami pemikirannya. di satu saat dia bisa jadi baik da simpatik namun disaat lain bisa menjadi sangat keras dan menjengkelkan. karena gengsi, dia sering memberi bantuan kepada orang lain. akibatnya dia jadi sering ditipu orang lain.
  3. duduk dengan kaki kanan yang menyilang ke atas kaki kiri. selalu memperhatikan pandangan orang di sekitar terhadap dirinya. dia juga senang menarik perhatian orang lain, sering tegang, sensitif, boros, kehidupannya cenderung selalu meriah dan bervariasi. dalam pekerjaan orang seperti ini cenderung kreatif dan kalau tujuannya sudah mantap dan menguntungkan maka ia akan memperjuangkannya dengan gigih hingga tuntas dan selesai dengan baik.
  4. duduk dengan kaki kiri menyilang di atas kaki kanan. berpengetahuan luas, hatihati, teliti, dan mantap, segalah sesuatu yang bermanfaat akan diselesaikan dengan baik.dia juga bisa menerima saran dari orang lain yang lebih berpengalaman. dalam bidang bisnis, dia selalu berusaha untuk bersikap kreatif dan menciptakan sesuatu yang baru. sangat agresif dan aktif dalam karirnya.
  5. duduk merapatkan dua lutut.agak lambat, kurang semangat dan pasif sehingga keuangannya agak melemah. cita-cita dan keuangannya memang banyak dan tinggi tapi tidak realistis karena terlalu banyak berkhayal. sering mengandalkan bantuan dari orang terdekat dan tidak suka dengan suasana yang sepi dan lebih menyukai suasana yang penuh tawa dan ramai.
  6. kedua kaki di rapatkan. mengutamakan segi keamanan. dalam bekerja selalu tekun dan ulet. giat menunggu datangnya kesempatan yang lebih baik dan menguntungkan.
  7. posisi duduk berubah-ubah. emosi tidak stabil. beranggapan banyak hal yang tidak sesuai dengan keinginan dan kemauan. tetapi tidak berdaya untuk memprotes atau menolak sehingga merasa sangat gelisah. orang seperti ini biasanya hanya memendam kekesalan dalam hati saja. akibatnya, kesehatan sering terganggu, tubuhnya lemah dan sering sakit-sakitan.
sumber: buku membangkitkan energi diri (self power) karya ahmad salim badawilan tahun 2010 halaman 219
  • Title : KEPRIBADIAN DILIHAT DARI CARA DUDUK
  • Labels :
  • Author :
  • Rating: 100% based on 10 ratings. 5 user reviews.
  • 0 comments:

    Post a Comment

     

    Popular Posts

    Followers